Monday, February 13, 2012

Histori: Suatu Suara Hati....

Terkadang orang melihat bekerja selama hampir 10 tahun di hotel berbintang lima sebagai Chef tentunya sangat menyenangkan. Pandangan tersebut tidaklah murni salah, tapi tahukah anda bahwa pada titik tertentu uang tidak lah menjadi segala-galanya. Mari kita bayangkan dengan semakin tinggi kedudukan Chef, maka tanggung jawab dan waktu untuk tinggal di hotel menjadi lebih besar dan waktu untuk anak-anak dan keluarga semakin sedikit. Di lingkungan JW Marriott dan dunia perhotelan saya dikenal dengan panggilan nama: Chef Gusti.

Bisa dibayangkan, bagaimana jika hotel terletak di kota Surabaya, sementara keluarga tinggal di Kediri yang jika ditempuh perjalanan memakan waktu 2-3 jam sekali jalan?? Adalah pilihan yang sulit, ketika maksud bekerja untuk membahagiakan keluarga, sementara anak-anak dan istri tidak bisa tinggal bersama karena harus menunggui Ibu yang sudah tua di Kediri...Jika ditempuh harian Surabaya-Kediri, maka pada saat berangkat kerja anak masih tidur dan sepulang kerja juga masih tidur... Waktu hari sabtu atau hari libur sekolah  mestinya bisa untuk bersama keluarga lebih berkualitas, tapi apa daya, hotel juga rame, dan harus masuk kerja. Lagi-lagi waktu untuk keluarga dinomorduakan..Apalagi kalau pas hari raya, tingkat hunian hotel tinggi, tidak bisa ijin libur, rasanya pingin nangis saja, tidak bisa bersama keluarga,,,  Tentunya budaya kita bangsa Indonesia masih mengutamakan keluarga daripada yang lainnya...

Keputusan untuk bisa berkumpul dengan keluarga anak dan Ibu, membawaku pulang ke Kediri..dan menjadi manager sebuah restoran dan karaoke terbesar di kota itu. Memang pendapatan berjalan lancar, tapi dalam suatu malam hati saya terusik... Apakah ini pekerjaan terbaik ?? apakah anak-anak harus saya hidupi dari hingar-bingarnya dunia hiburan malam??
Pada suatu kesempatan saya main ke rumah teman yang suka kuliner dan bercerita banyak hal tentang cita-cita dan motivasi hidup saya. Menyimak dengan serius dan berusaha memahami kegundahan saya,, Gayung bersambut,,, berbekal dengan pengalamannya 10 tahun sebagai jajaran managemen di salah satu perusahaan agribisnis terbesar  di Indonesia, dan didukung oleh pendidikan sebagai Master di bidang Pengolahan Makanan dari Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta memberikan alternatif solusi. Saya diminta membuat program penjualan dengan sistem layanan pesan antar/ Delivery Service. Adapun produk yang saya  pilih adalah Pizza Kress.   

Kenapa Pizza Kress?? Pizza memang bukan makanan khas Indonesia dan untuk bisa diterima masyarakat umum, tentulah harus dipoles dengan bumbu khas  supaya rasa membumi. Dan ini bisa saya lakukan, produk Pizza Kress digemari oleh anak-anak sampai dewasa. Pesanan juga sudah datang dari orang syukuran, makan siang karyawan bank, perusahaan besar dan terbuka di Kediri. Akhirnya manager sebagai restoran dan klub karaoke resmi saya tinggalkan..  

Tidak hanya sampai disini, saya masih ditanyain teman saya itu, “Hasil karya mu mau dibagikan  untuk orang lain atau cukup untuk dirimu sendiri?”, saya tersentak dan tidak menyangka mendapatkan dari teman pertanyaan seperti itu. Sambil mencoba mengingat kualitas kehidupan saya sebelumnya, saya putuskan untuk bisa berbagi dengan sesama. Saya perkenalkan nama teman saya itu yang telah banyak mewarnai pemikiran dan “hidup baru” saya, adalah :  Sdr. Adhi Kristanto, STP, MP.

Dengan kawalan dan arahan teman saya itu, mengalirlah ke arah Kemitraan Bisnis penjualan Pizza Kress di wilayah NKRI dengan nama : Pizza Kress Venesia.   Venesia adalah sebuah kota di Italia yang menghasilkan Pizza kualitas tinggi. Kress dipilih untuk menjadikan makanan Eropa dengan tekstur dan rasa “Jajanan” Indonesia. Jadilah tag line: ‘ PIZZA KRESS : Pizza Selera Nusantara, Kress Sensasi Italia”.
Saat ini beberapa saudara dari berbagai kota sudah mengajukan permohonan kerjasama menjadi Mitra Bisnis. Kami sedang kaji pengajuan tersebut untuk kelayakan kemitraan jangka panjang dan saling menguntungkan. Untuk Informasi lain yang lebih lengkap, silakan kunjungi halaman-halaman di  www.pizzakress.com dan pizzakress.blogspot.com

Mari saudara yang memiliki pengalaman sama dengan saya, 
Yang memilki pengalaman mirip dengan saya, 
dan yang tidak ingin terjebak rutinitas dengan pengalaman yang sudah saya alami...
Mari saya bantu berusaha dan berinvestasi dengan modal relatif  kecil dan hasil yang Funtastis..
Mari kita tingkatkan kualitas hidup kita dan bisa membahagiakan keluarga...
Kita bisa ada waktu untuk berjalan-jalan bersama keluarga, sedangkan bisnis kita tetap berjalan,,,
Mari Saudara ...
Mari berubah ke arah yang lebih baik...



Salam KRESS....

Chef Gusti Tanto

No comments:

Post a Comment